Prediksi Barito Putera vs Mitra Kukar inter Island Cup 2014 - MESKI Barito Putera memastikan tiket ke babak delapan besar Inter Island Cup 2014, namun, tim kebanggaan Banua ini tetap mengincar kemenangan saat melakoni laga terakhir melawan Mitra Kukar, Senin  13 januari 2014 pukul 20.00 WITA, dan akan disiarkan langsung oleh Goal Radio 106,7 FM


Misi pertama, Barito tak boleh kalah untuk mencapai target menjadi juara grup Zona Kalimantan. Barito juga ingin membalas kekalahan di Inter Island Cup 2012 sekaligus memperbaiki rekor pertemuannya kontra Mitra Kukar.

Selain itu, Barito tentu ingin membuat tradisi menang besar ketika menjamu Mitra Kukar seperti yang dilakukan saat putaran kedua ISL 2012/2013. Mengintip sejarah pertemuan kedua tim, Mitra Kukar dua kali mengalahkan Barito Putera. Yakni di Inter Island Cup 2012 yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Mitra Kukar menang 1-0 berkat gol Jajang Mulyana.

Kemudian, di laga putaran pertama ISL 2012/2013, Mitra Kukar yang bermain di kandangnya, Stadion Aji Imbut, kembali menang 1-0 lewat gol penalti Esteban Hereira. Barito satu kali menang lawan Mitra Kukar di laga putaran kedua ISL 2012/2013 yang berlangsung di kandang Barito, Stadion Demang Lehman dengan skor telak, 5-1.

Sementara, pelatih kepala Barito Putera, Salahudin menjelaskan, anak asuhnya kembali ditekankan untuk meraih kemenangan pada laga terakhir di IIC 2014 Zona Kalimantan ini. Walaupun telah mengantongi tiket ke delapan besar, Salahudin berjanji anak asuhnya tampil allout pada laga nanti. "Kami serius menghadapi laga ketiga ini, meskipun sudah dipastikan lolos ke delapan besar. Strategi kita tidak jauh berbeda dari sebelumnya, meskipun, mungkin akan ada rotasi beberapa pemain," terangnya.

Di kubu Mitra Kukar, target minimal satu poin dicanangkan tim peringkat tiga ISL 2012/2013 ini. Jika mampu minimal seri, satu tiket delapan besar IIC 2014 di tangan.

Asisten Manajer Mitra Kukar, Nor Alam mengatakan, Naga Mekes akan berupaya memenangi laga ini. "Peluang kita untuk lolos ke babak delapan besar masih terjaga. Di pertandingan terakhir melawan Barito Putera, minimal kita bisa menahan imbang untuk dapat lolos. Tapi kita tetap berusaha memenangkan laga ini," pungkasnya.

Head to head Barito Putera vs Mitra Kukar :
Indonesia Super League ‎(ISL)‎ 21 Mei 2013 PS Barito Putera 5 - Mitra Kukar 1
Indonesia Super League ‎(ISL)‎ 7 Apr 2013 Mitra Kukar 1 - PS Barito Putera 0

 Lima pertandingan terakhir Barito Putera
11 Jan 2014Persiba Balikpapan 0 - PS Barito Putera 1IIC
10 Jan 2014PS Barito Putera 3 - Persisam Putra Samarinda 2IIC
18 Sep 2013PS Barito Putera 6 - Sriwijaya FC 1ISL
15 Sep 2013PS Barito Putera 1 - Pelita Bandung Raya 1ISL
5 Sep 2013Gresik United 2 - PS Barito Putera 0ISL

Lima pertandingan terakhir Mitra Kukar
11 Jan 2014Persisam Putra Samarinda 0 - Mitra Kukar 0IIC
10 Jan 2014Mitra Kukar 2 - Persiba Balikpapan 0IIC
25 Sep 2013Mitra Kukar 5 - Loyola Meralco Sparks FC 1Pial
23 Sep 2013Arema 4 - Mitra Kukar 1Pial
21 Sep 2013Mitra Kukar 2 - Persepam Madura United 0Pia

Perkiraan Pemain
Barito Putera (4-4-2) : Joko Ribowo (k), Fathul Rahman, Daewon Ha, Guntur Ariyadi, Agus Cima (b), Rizky Pora, Syahroni, Lucky Wahyu, Dedy Hartono (t), James Koko Lomell, Shaka Bangura (d)
Pelatih : Salahudin
Mitra Kukar (4-4-2) : Dian Agus Prasetyo (k), Diego Michiels, Park Chul Hyung, Reinaldo Lobo, Zulkifli Sukur (b), Raphael Maitimo, Erick Week Lewis, Bima Sakti (t), Zulham Zamrun, Fadhil, Anindito Wahyu (d)
Pelatih : Stefan Hansson

Prediksi skor Barito Putera vs Mitra Kukar IIC 2014 adalah 2-1 Barito Putera menang, Bagaimana prediksi kalian ???

Untuk hasil pertandingan Barito Putera vs Mitra Kukar IIC 2014, akan saya ulas nanti malam

0 comments:

Post a Comment

 
Top