Kiper Barito Putera, Dedy Iman
Dedy Iman
Dedy ingin belajar Bahasa Banjar  - SALAH satu kiper yang dipertahankan dalam tim Barito Putera, Dedy Iman, rupanya penasaran dengan Bahasa Banjar. Mantan kiper Persebaya ini pun berniat untuk mempelajarinya, terlebih satu musim ke depan dirinya masih berkostum Barito.

Dedy mengaku, dirinya tertarik ingin belajar Bahasa Banjar karena menurutnya bahasa ini sedikit unik dibandingkan dengan yang lainnya. "Bahasa Banjar memang agak unik, saya perhatikan ngomongnya cepat. Makanya saya juga penasaran. Paling tidak saya bisa mengerti," katanya. 
 
Setiap kali membela klub di daerah mana pun, Dedy rupanya selalu saja menyempatkan diri untuk mempelajari bahasa daerahnya. Bahasa yang sudah sangat dikuasainya adalah Jawa, karena dirinya lama malang melintang membela klub di daerah Jawa, khususnya Jawa Timur. 
 
"Ketika membela klub di Jawa, saya belajar bahasa Jawa. Dan kebetulan sekarang membela tim di Banjarmasin, maka saya pun ingin belajar bahasa Banjar," jelasnya.
 
Namun uniknya Dedy mengaku, dirinya yang asli berasal dari Medan, justru kurang menguasai bahasa daerah asalnya. Dedy menerangkan, dirinya usai tamat SMA langsung berpetualang membela klub-klub di luar Sumatra dan kebanyakannya adalah daerah Jawa Timur. 
 
Dedy bergabung dengan Barito pada putaran kedua ISL musim lalu. Menurutnya, sedikit banyak dirinya sudah mengerti sedikit dan itu dipelajari dari teman, kenalan serta beberapa orang yang ada di dalam tim.
Namun ke depannya, Dedy ingin lebih mempelajarinya lagi, agar perbendaharaan bahasa yang dimilikinya pun semakin bertambah.
 
"Bahasa Jawa dan Bali saya sudah paham, nanti saya ingin belajar lagi bahasa daerah Banjar dan yang lainnya," pungkasnya.
 
Sumber : http://banjarmasin.tribunnews.com/2013/11/16/penasaran-dengan-bahasa-banjar

0 comments:

Post a Comment

 
Top