Suwandi Sofyan |
Tambahan dua pemain lokal
itu dibutuhkan untuk melengkapi kuota 25 pemain yang ingin digunakan.
Sedangkan saat ini tim sudah memiliki 23 pemain. Sebelumnya sudah ada beberapa pemain lokal yang menjalani seleksi untuk mencari peruntungan di tim berjuluk Laskar Antasari ini.
Selain itu, tim pelatih Barito Putera juga ditawari beberapa pemain lokal untuk diseleksi. Informasi terhimpun, salah
satu pemain yang ditawarkan kepada tim pelatih Barito Putera adalah
pemain kelahiran Makassar, Suwandi Sofyan.
Suwandi merupakan pemain
belakang yang biasa bermain sebagai stoper. Fosturnya cukup ideal
sebagai tembok pertahanan karena mempunyai tinggi badan sekitar 179
sentimeter dengan berat badan sekitar 70 kilogram.
Dari segi usia, pemain ini tergolong masih muda karena kelahiran 31 Juli 1989 atau tepatnya masih sekitar 24 tahun. Karir sepakbolanya sejauh
ini banyak dihabiskan untuk memperkuat tim kelahirannya. Pada 2010 dia
menjadi salah satu pemain andalan PSM Makassar U-21. Kemudian, sekitar
2011-2013, dia memperkuat PSM Makassar.
Pelatih kepala Barito Putera, Salahudin mengakui, dia memang ada ditawari untuk melihat kemampuan Suwandi.
"Tapi sejauh ini kita masih belum memberikan respon," ungkap Salahudin. Menurut Salahudin,
pihaknya tetap tak ingin buru-buru dalam mencari tambahan dua pemain
lokal agar mendapatkan pemain yang benar-benar berkualitas. "Kita sambil jalan aja mencari tambahan dua pemain itu," ujar Salahudin.
Sumber : http://banjarmasin.tribunnews.com/2013/12/30/belum-respon-tawaran-suwandi
0 comments:
Post a Comment