Barito Putera sudah memiliki 23 pemain yang siap menapaki kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014. Tim berjuluk Laskar Antasari masih butuh dua pemain lokal lagi, untuk melengkapi skuat menjadi 25 pemain.
Dua posisi yang sedang dicari, diproyeksikan menempati pos sayap kiri
dan stopper. Terkait pencarian pemain di posisi stopper, tim pelatih
dikabarkan mendapatkan tawaran untuk mendatangkan pemain dalam waktu
dekat.
Pemain yang menawarkan diri
untuk mencoba peruntungan menjadi 'tembok' Barito, adalah Gunawan Dwi
Cahyo, yang terakhir tercatat sebagai penggawa Persijap Jepara. Gunawan boleh dibilang memiliki nama mentereng. Sebab, ia tercatat pernah menjadi penggawa Timnas Indonesia U-23.
Kabar mengenai adanya tawaran untuk memantau performa Gunawan,
disampaikan langsung oleh Pelatih Kepala Barito Putera Salahudin, Selasa
(17/12/2013) pagi.
"Kami mendapatkan tawaran dari agen untuk mencoba Gunawan, dan kabarnya dia tertarik untuk bergabung," ujar Salahudin.
Meski suami artis Okie Calerista Agustina tertarik datang, Salahudin masih belum berani memastikan kedatangannya. "Kami lihat perkembangan lebih dulu. Kalau ternyata dia datang juga,
maka pemantauan pun akan secepatnya kami lakukan," katanya.
Salahudin menambahkan, timnya masih butuh satu stopper dari pemain
lokal. Makanya, pencarian terus dilakukan. Saat ini, baru ada tiga
stopper yang sudah dipastikan bergabung, yakni Abanda Herman, Daewon Ha,
dan Guntur Ariyadi.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment