Jadwal lengkap INTER ISLAND CUP 2014
Di  Inter Island Cup 2014, Barito akan menurunkan Pemain yang Fit - BARITO Putera akan menurunkan pemain yang benar-benar siap untuk bertarung di turnamen pramusim, Inter Island Cup 2014. Pemain yang tidak fit, atau khususnya yang baru sembuh dari sakit atau cedera, kemungkinan akan disimpan karena tim pelatih tak ingin mengambil risiko. Hal ini diisyaratkan oleh Asisten Pelatih Barito Putera, Yunan Helmi.
Seperti diketahui, ada dua nama yang baru-baru tadi dikabarkan mengalami sakit atau cedera. Yongki Aribowo kabarnya sempat dirawat di rumah sakit karena menderita akit tyfus.
Sedangkan Amirul Mukminin sementara ini juga tak bisa ikut latihan bersama tim karena masih menjalani proses penyembuhan cedera di Palembang. Asisten Pelatih Barito Putera, Yunan Helmi mengungkapkan, tim pelatih tidak akan memaksakan Yongki bermain di Inter Island Cup jika memang kondisinya belum benar-benar fit. 
"Kita tak akan pakasakan karena dia (Yongki) kan baru saja keluar dari rumah sakit, tentu akan berpengaruh pada kondisi fisiknya," terang Yunan. Demikian pula dengan Amirul Mukminin, menurut Yunan juga tak akan dipaksakan bermain di Inter Island Cup jika cederanya belum pulih 100 persen.
"Saat ini dia masih menjalani proses penyembuhan cedera di Palembang, dan perkembangannya cukup positif, mudah-mudahan cederanya cepat sembuh," ujar Yunan.
Ditambahkan Yunan, jika memang kondisi kedua pemain tersebut belum 100 persen siap diturunkan di Inter Island Cup, lebih baik disimpan untuk difokuskan menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014 yang bergulir mulai 1 Februari 2014.
"Karena kompetisi yang sebenarnya kan ini (ISL) dan kita punya target besar, yakni minimal tembus empat besar. Tapi yang jelas kita akan lihat bagaimana perkembangan Yongki dan Amirul nanti," terang Yunan.
Sebelumnya, Yunan menerangkan, saat ini tim pelatih sudah mengantongi gambaran kerangka tim inti.
"Jadi nanti tinggal melihat siapa yang kondisinya lebih bagus untuk diturunkan di Inter Island Cup nanti," jelasnya.
Barito Putera akan menjadi kontestan ajang pramusim Indonesia Super League (ISL), Inter Island Cup (IIC) 2014. Tim berjuluk Laskar Antasari ini bakal tergabung di Zona Kalimantan di ajang yang berlangsung 10-25 Januari 2014 itu.
Di zona tersebut, dipastikan Barito bakal bertemu Putra Samarinda, Persiba Balikpapan dan Mitra Kukar. Untuk zona ini hanya meloloskan dua tim ke babak delapan besar.

Sumber : http://banjarmasin.tribunnews.com/2013/12/30/pertimbangkan-yongki-amir

0 comments:

Post a Comment

 
Top