Mekan Nazyrov
Mekan Nazyrov
Sering ikut membantu serangan, namun belum mencetak satu gol pun di Indonesia Super League (ISL) 2012-2013. Begitulah kiprah kapten Barito Putera, Mekan Nazyrov (31).

Tetapi Sabtu (24/8) sore kemarin, pesepak bola asal Turkmenistan itu berhasil mengakhiri ‘kemandulannya’. Tidak tanggung-tanggung, Mekan memborong dua dari empat gol kemenangan Barito atas Martapura FC di Stadion Demang Lehman, Martapura.

Meski hanya uji coba, setidaknya gol tersebut menaikkan moral sang jenderal lapangan tengah skuat Laskar Antasari. Selain itu, program tim pelatih Barito menggenjot fisik para pemainnya sepertinya sudah mulai membuahkan hasil.

Sama seperti laga persahabatan sebelumnya, Barito menekuk ‘sang adik’  dengan skor telak 4-1. Tetapi pelatih Salahudin, Yunan Helmi dan Ismairi bisa bernapas lega karena kondisi fisik pemainnya sudah menunjukkan perkembangan yang signifikan.

Hal itu Salahudin kepada Metro seusai uji tanding. "Fisik pemain sudah pulih dan terus menunjukkan perkembangan. Saya bisa lihat tadi tidak ada lagi pemain yang jalan, dan mereka terus bergerak," kata Salahudin.

Selain untuk memantau fisik pemain, uji coba kemarin bertujuan mematangkan  taktik dan strategi. Beberapa hari terakhir tim sudah difokuskan berlatih mengenai dua hal itu dan  dinilai berjalan baik.

"Sasaran kami melihat cara kerja tim, termasuk taktik dan strategi. Syukurlah anak-anak juga mulai menjalankannya dengan baik," ucap Salahudin.

Meski begitu, dia tidak ingin para pemain terlena. Sebab target Barito berusaha mengantongi poin dalam dua laga di Jatim, yakni di kandang Arema Cronous dan  Gresik United, awal September mendatang .
Dalam laga uji coba kemarin sore, Barito begitu gencar melakukan serangan sejak menit awal. Hasilnya, hingga turun minum, Tim Seribu Sungai unggul 2-0 berkat gol yang dicetak oleh Mekan Nazyrov pada menit ke-29 dan ke-35.

Gol pertama melalui tendangan penalti, setelah bek Martapura FC melakukan pelanggaran keras di kotak terlarang. Sedangkan  gol kedua lewat tendangan bebas di luar garis 16. Bola kiriman Mekan tidak mampu dibendung oleh kiper Fachri.

Satu menit babak kedua berjalan,  Barito semakin unggul. Kali ini karena gol bunuh diri Marsel Huwae. Dia salah mengantisipasi arah bola.

Tidak mau menyerah begitu saja, Martapura FC bangkit  melakukan perlawanan. Usaha mereka berbuah hasil pada  menit ke-71. Mantan sayap kanan Barito, Andrey Djoko mulus mengeksekusi bola 12 pas. Tendangan penalti dihadiahkan oleh wasit karena stoper Daewon Ha handsball di area terlarang.
Setelah itu laga semakin panas. Wasit pun terpaksa beberapa kali mengeluarkan kartu kuning. Baik kepada pemain Barito maupun Martapura FC.

Tiga menit berselang, Barito kembali meninggalkan Martapura FC. Kali ini  melalui gol yang disumbangkan oleh Septa Riyanto dari tendangan bebas. Hingga laga berakhir Barito menang  4-1.

Pelatih Martapura FC, Frans Sinatra Huwae mengatakan, uji coba tersebut  sangat berharga bagi timnya yang sedang mempersiapkan diri menghadapi putaran kedua Divisi I Liga Indonesia.  "Hasil ini menjadi bahan evaluasi kami untuk terus memperbaiki kekurangan-kekurangan tim," katanya santai.

Sumber : http://banjarmasin.tribunnews.com/2013/08/25/kapten-barito-akhirnya-cetak-gol

0 comments:

Post a Comment

 
Top