Barito PuteraPelatih Barito Putera, Salahudin, mengatakan timnya siap menghadapi Persija Jakarta pada lanjutan Liga Super Indonesia 2014 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (5/9/2014).

Salahudin mengatakan timnya harus bermain disiplin untuk mengantisipasi semangat para pemain Macan Kemayoran.

“Barito siap mengantisipasi semangat juang tinggi Persija. Organisasi dan disiplin permainan kami harus bagus,” tutur Salahudin ketika memimpin sesi latihan di SUGBK, Kamis (4/9/2014).

Persija Jakarta membutuhkan kemenangan atas Barito Putera jika ingin meraih tiket lolos ke babak delapan besar. Persija bisa lolos jika pada saat yang hampir bersamaan Pelita Bandung Raya maksimal meraih hasil imbang dengan Persita Tangerang.

Tim Macan Kemayoran berada di peringkat kelima klasemen grup 1 dengan raihan 31 angka. Pelita Bandung Raya setingkat di atas Persija dengan keunggulan satu angka.

Bagi Barito Putera, apapun hasil yang mereka raih atas Persija Jakarta tidak mengubah pencapaian mereka pada Liga Super Indonesia musim ini. Dampak maksimal jika mengalami kekalahan dari Persija Jakarta adalah peringkat akhir mereka.

0 comments:

Post a Comment

 
Top