Barito PuteraTIM Barito Putera terus fokus untuk segera melengkapi skuatnya sebagai persiapan mengarungi kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015. Dalam tim sampai saat ini, tercatat masih tersisa ada enam slot kosong lagi untuk tiga pemain asing dan tiga lagi pemain lokal.

Untuk pemain asing diproyeksikan menghuni posisi striker, gelandang dan juga stoper. Sedangkan untuk pemain lokal diproyeksikan untuk striker, sayap dan bek kiri.

Dan untuk melengkapi enam slot kosong ini, manajemen Barito Putera pun berharap bisa didapatkan dari hasil seleksi pemain. (baca juga : kemungkinan TC akan diperpanjang)

"Memang kami berharap dari seleksi ini tim bisa terlengkapi. Kami ingin mendapatkan yang berkualitas baik lokal maupun asing dari seleksi ini," ujar asisten manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa.

Pemain seleksi sendiri diterangkan oleh Syarifuddin, didapat berdasarkan referensi dari berbagai sumber. Mulai dari agen, klub hingga juga mitra kerja. Ditambahkannya seleksi ini juga berlaku bagi calon pemain Barito, meskipun juga sudah memiliki pengalaman berlaga di ISL sekalipun.

0 comments:

Post a Comment

 
Top