Banyaknya kartu kuning yang didapat pemain Barito Putra pada saat melawan tuan rumah Sriwijaya FC dalam laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) Jumat (11/1) lalu menjadi catatan tersendiri sang pelatih Salahudin. "Saya harapkan kepada seluruh pemain agar tetap mengontrol emosinya dalam setiap pertandingan yang dihadapi," ucap Salahudin, kemarin.

Sekadar diketahui, empat pemain mendapatkan kartu kuning saat menghadapi tuan rumah Sriwijaya FC yang saat itu dipimpin wasit Oki Dwi Putra. Keempat pemain tersebut adalah Faturrahman, Guntur Ariyadi, Hendri Njobi Elad, dan Amirul Mukminin. Khusus untuk Hendri Njobi Elad, pemain asing asal Kamerun tersebut semestinya tak perlu menerima ganjaran kartu kuning andaikata tidak memprotes keputusan wasit.

Salahudin menegaskan akan terus membina pemain asal Kamerun tersebut dalam menguasai emosinya. "Anak anak harus menjaga emosi lagi. Sekali saja lagi mereka (Guntur, Elad, Amir, dan Faturr, Red) menerima kartu kuning, bakal tidak bisa memperkuat Barito dalam laga selanjutnya," ingat Salahudin. Kalau itu terjadi, jelas sangat mereduksi kekuatan tim. Apalagi keempatnya termasuk pemain inti yang sering diturunkan.
 
Top