Rizky Ripora Barito |
Beberapa klub pun mulai melirik bakat eks Persita Tangerang itu. Dan Sriwijaya FC jadi salah satu yang paling serius untuk menggunakan jasa Rizky untuk musim depan di bawah pelatih Benny Dolo. Yang bersangkutan pun mengakui bahwa tim asal Palembang sudah membuka negosiasi dengan dirinya. Kendati Rizky berujar masih memprioritaskan Laskar Antsari.
"Kalau tawaran dari Sriwijaya memang ada tapi saya belum memastikan
karena masih memprioritaskan Barito," ungkap Rizki yang tampil variatif
kala Indonesia menumbangkan Timor Leste 4-0.
Dia pun tak membantah tim yang berminat kepadanya bukan hanya Sriwijaya, dan menegaskan bahwa saat ini fokusnya masih untuk tim Merah-Putih. "Memang ada beberapa klub yang sudah mulai menghubungi tapi baru Sriwijaya yang sudah buka pembicaraan, kalau klub lain hanya omongan biasa saja," papar pemain yang tampil selama 1529 menit bersama Barito musim lalu.
"Tapi untuk saat ini saya belum bisa memastikan karena saat ini masih ingin fokus dengan timnas," tegas pemain 24 tahun itu. Pihak Sriwijaya pun tidak menampik ada minat kepada pemain Barito, meski mereka enggan menyebut siapa penggawa Barito yang masuk dalam radar Laskar Wong Kito.
Dia pun tak membantah tim yang berminat kepadanya bukan hanya Sriwijaya, dan menegaskan bahwa saat ini fokusnya masih untuk tim Merah-Putih. "Memang ada beberapa klub yang sudah mulai menghubungi tapi baru Sriwijaya yang sudah buka pembicaraan, kalau klub lain hanya omongan biasa saja," papar pemain yang tampil selama 1529 menit bersama Barito musim lalu.
"Tapi untuk saat ini saya belum bisa memastikan karena saat ini masih ingin fokus dengan timnas," tegas pemain 24 tahun itu. Pihak Sriwijaya pun tidak menampik ada minat kepada pemain Barito, meski mereka enggan menyebut siapa penggawa Barito yang masuk dalam radar Laskar Wong Kito.
0 comments:
Post a Comment