Pemain gelandang Martapura FC, Marshell Huwae, diketahui ikut merapat bersama tim Barito Putera yang mulai melakukan persiapan di Bea Cukai Rawamangun Jakarta.

Foto By : BANJARMASINPOST.CO.ID

Dan merapatnya Marshell ke tim berjuluk Laskar Antasari ini, rupanya terkait dengan agenda menjalani seleksi alias pemantauan.

Asisten manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa yang dihubungi Metro Banjar kemarin Selasa (22/3/2016) siang pun membenarkan bahwa Marshell sudah merapat ke tim.

"Marshell sudah merapat ke tim sejak hari Minggu tadi. Dan dia bergabung untuk dilakukan pemantauan sekaligus seleksi," ujar Syarifuddin.

Ditambahkan oleh Syarifuddin, selain Marshell juga ada pemain lokal yang juga sedang menjalani proses seleksi.

"Selain Marshell ada juga yang diseleksi yakni pemain bek kanan bernama Mika. Dan asing juga ada beberapa lagi yang baru gabung untuk seleksi," terangnya.

Selain Marshell,  kata Syarifuddin, pemain bek kiri Martapura FC. M Husen juga sudah mulai bergabung. "Husen sudah gabung, dan dia masuk skema pelatih Mundari di dalam tim," jelasnya.

Merapatnya Husen ini maka semakin menambah jumlah pemain di dalam tim yang sudah beraktivitas di Bea Cukai Jakarta.

Pasalnya sebelumnya sudah bergabung Adam Alis Setyano, Ibrahim Conteh, Lucky Wahyu, Aditya Harlan, dan juga Imam Fadillah.

0 comments:

Post a Comment

 
Top