Dalam draft jadwal yang sudah beredar, masih berupa jadwal setengah musim atau pada putaran pertama saja. Dan setiap tim menjalani sebanyak 17 laga. Tim Barito pun juga menjalani 17 laga di putaran pertama ini, yang terdiri atas tujuh laga kandang dan 10 laga tandang.
Menariknya, berdasarkan draft jadwal yang beredar, tim Laskar Antasari langsung menghadapi laga berat di awal kompetisi. Di dua laga pertama, Barito akan berhadapan dengan dua tim yang di ISL musim lalu menembus babak delapan besar. Di laga perdananya pada 25 Februari, Barito akan melawan Semen Padang. Dalam laga perdana melawan Semen Padang ini, tim Barito langsung bertindak sebagai tuan rumah.
Berselang tiga hari kemudian, 28 Februari tim asuhan Salahudin ini kembali menjalani laga kandang dengan menjamu Pelita Bandung Raya.
Usai menjalani dua laga kandang yang berat, Barito pun langsung menjalani tur yang tak kalah berat ke tanah Papua karena akan berlaga di kandang Perseru Serui dan Persipura Jayapura.
Ketika dikonfirmasi mengenai beredarnya draft rilis jadwal kompetisi ISL 2015 ini, asisten manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa tidak menampiknya.
"Memang semua klub sudah mendapatkan edaran draft jadwal ISL 2015. Dan yang sudah beredar di dunia maya itu memang ada kemiripan. Tapi ini masih belum resmi, makanya masih belum kami publish (publikasikan)," ujar Syarifuddin kemarin, Selasa (27/1) siang.
Draft itu sendiri menurut Syarifuddin masih ada kemungkinan mengalami perubahan, terlebih PT Liga Indonesia juga menyesuaikan jadwal tim Persib Bandung yang akan mengikuti sebuah ajang internasional yakni AFC Cup atau Liga Champion Asia.
Kepastian mengenai jadwal ini sendiri lanjut Syarifuddin baru akan diketahui setelah dilaksanakannya Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang diikuti oleh semua tim ISL.
"RUPS dilaksanakan 31 Januari ini, dan saat itu klub mungkin menyampaikan masukan maupun protes dan lainnya mengenai jadwal. Sesudah itu baru diketahui jadwal resminya," pungkasnya
0 comments:
Post a Comment