Bermodal kemenangan besar atas persidafon beberapa waktu lalu, itu menjadi pembangkit semangat Tim laskar Antasari untuk mempertahankan rekor selalu menang bila main di Kandang. Persiram Raja Ampat sendiri pada pertandingan sebelumnya Berhasil menahan imbang tim beruang madu (Persiba balikpapan.red) di kandang dengan skor 2 - 2.
Barito harus berhati-hati menghadapi Persiram tersebut, Karena selain berhasil menahan imbang persiba balikpapan pada pertandingan tanggal 9 maret 2013, sebelumnya mereka mampu menang atas persela lamongan di stadion surajaya lamongan yang notabene kandang dari laskar joko tingkir dengan skor telak 1 - 3 pada 10 Februari 2013 dan menjadi kemenangan tandang pertama tim persiram raja ampat
Adapun susunan atau line up pemain pada saat mengalahkan persela lamongan: Jendry Pitoy, Ronny Beroparay, Kubay Quadian, Seme Patrick, Markus Kabiay, Gideon Way, Elvis Merawan, Lee Soung Yong, Moses Banggo, Daryoush, Koko Lomell
Barito Putera
memiliki 3 pemain yang selalu bermain di 10 pertandingan, Agus Cima,
Amirul Mukminin dan Coulibally Djibril. Dibawahnya dengan 9 pertandingan
ada Dedi Hartono, Fathul Rahman, Henry Njobi Elad dan Mekan Nasyirov.
Jika tidak dirundung masalah cedera, barangkali Sackie Teah Doe juga masuk dalam barisan pemain kunci Barito Putera.
Salah satu pemain Barito juga adalah mantan pemain Persiram yaitu nehemia Salossa, pemain yang diberi gelar supersub ini juga sering memberikan andil kemenangan bagi Barito putera. dengan pernahnya neme bermain di persiram sehingga setidaknya Barito dapat mendapatkan informasi mengenai klub Persiram Ini.
5 Pertandingan terakhir Barito Putera :
Mar 9, 2013 | PS Barito Putra 3 - Persidafon Dafonsoro 0 | ISL |
Mar 3, 2013 | Persipura Jayapura 4 - PS Barito Putra 1 | ISL |
Feb 27, 2013 | Persiwa Wamena 1 - PS Barito Putra 0 | ISL |
Feb 23, 2013 | PS Barito Putra 3 - Persela Lamongan 2 | ISL |
Feb 19, 2013 | PS Barito Putra 2 - Persepam Madura United 1 | IS |
5 Pertandingan terakhir Persiram Raja Ampat :
Mar 9, 2013 | Persiba Balikpapan 2 - Persiram Raja Ampat 2 | ISL |
Mar 3, 2013 | Persiram Raja Ampat 0 - Persidafon Dafonsoro 0 | ISL |
Feb 22, 2013 | Persiram Raja Ampat 1 - Persiwa Wamena 1 | ISL |
Feb 18, 2013 | Persiram Raja Ampat 1 - Persipura Jayapura 1 | ISL |
Feb 14, 2013 | Persepam Madura United 2 - Persiram Raja Ampat 1 | ISL |
Dari segala penjuru, baik statistik maupun posisi klasemen menunjukkan Barito memang lebih superior dibanding Persiram. Jika mampu memanfaatkan kelemahan Persiram yang sering lambat panas dan mampu memperbaiki konsentrasi dalam bertahan, rasanya optimis Barito mampu mengalahkan Persiram. Oh ya, secara pribadi ingin sekali rasanya Salahudin memainkan Ahmad Zahrul Huda danAditya Harlan. Karena dari 24 pemain yang dimiliki Barito, hanya 2 pemain itulah yang belum pernah bermain.
Prediksi Barito Putera vs Persiram Raja Ampat
Barito Putera 2 VS 0 Persiram Raja Ampat
Bravo Barito.....................SASAH LAKASI