Banjarmasin - Skuad Barito Putera janji tampil habis-habisan saat menghadapi PSBK Kota Blitar sore ini, Sabtu (18/2) di Stadion 17 Mei Banjarmasin.

Tekad itu untuk mempertahankan tahta puncak klasemen sementara Grup II yang sudah diduduki Laskar Antasari selama dua Minggu terakhir.

Dan, bagi Agustiar Batubara dkk., menang menjadi harga mati di laga kandang ini.

Bukan hanya itu, bila sukses memetik poin penuh, jurang poin pemisah dengan PS Sumbawa Barat akan semakin dalam.

Saat ini persaingan Barito Putera dan PS Sumbawa Barat sama-sama memiliki poin 12. Namun selisih gol memasukkan Barito, membuat tim kebanggaan urang Banua memuncaki klasemen. Namun, jika kalah menjamu PSBK Kota Blitar sore ini, posisi puncak akan direbut Laskar Undru.

PSBK masih di urutan keenam dengan poin 10, hasil tiga kali menang, sekali kalah, tiga kali seri. Jelas, PSBK bertekat meraih poin untuk untuk memperbaiki posisinya di klasemen sementara Grup II.

Namun demikian, skuadra Salahudin tak mau melepas poin begitu saja saat menghadapi tim asuhan Nusyadera tersebut. Agustiar Batubara dkk tetap bakal tampil ngotot demi gengsi sebagai tim papan atas, sekaligus raksasa Grup II (wilayah timur).

"Kita harus mengumpulkan lebih banyak poin. Maka dari itu, kita akan tampil maksimal di pertandingan nanti. Kemenangan menjadi target utama untuk tetap duduk di tahta puncak Grup II," tegas kapten tim Barito Putera Agustiar Batubara kepada Media Kalimantan, Jumat (17/2).

Dan, kemenangan akan bisa membuka lebar jalan Barito menuju babak delapan besar Divisi Utama Liga Indonesia tahun ini. Tentunya, tim besutan Salahudin itu akan mudah memenuhi asa tersebut.

Apalagi, saat ini skuad Barito sedang on fire. Mampu memetik poin di laga away setelah menang 2-1 atas PS Mojokerto Putera, Minggu (29/1), menjadi spirit bagi pilar Laskar Antasari.

Lantas tak-tik dan strategi apa yang bakal diterapkan pelatih berkepala plontos ini? Salahudin memastikan, timnya akan merebut lini tengah dan mengurung pertahanan Blitar sejak menit awal babak pertama.

"Pertama kita akan mempertontonkan permainan apik, seperti halnya melawan PS Mojokerto Putra. Selain itu saya kembali membidik tiga poin pada laga kandang ini sekaligus memantapklan posisi Barito Putera di puncak klasemen," ucap Salahudin di Banjarmasin Jumat (17/2).

"Sejak peluit ditiup, kita langsung serang. Dan yang paling penting jangan berikan kesempatan pemain lawan menguasai bola dan jalannya pertandingan 2x45 menit di Stadion 17 Mei Banjarmasin," cetus Salahudin.

Kekuatan Barito juga sedang dalam kondisi stabil. Tim inti maupun pelapis, seperti stoper Henry Njobi Elad sudah sembuh cedera dan bisa dimainkan.

Artinya, Barito akan turun dengan kekuatan penuh.

Selain itu, striker lokal asal Banua Syaifullah Nazar juga menunggu untuk dimainkan. Cedera lututnya sudah pulih. Tambahan satu pemain depan ini membuat lini depan Barito semakin moncer.

Kepada Media Kalimantan, Salahuddin mengaku akan memainkan formasi 4-4-2, dengan menempatkan Sugeng Wahyudi-Nngenue Bienvenu di depan. Mereka akan dilayani Amirul Mukminin-Saptariyanto-Andre Djoko-Sockei Teah Dou-Ahmad Zahrul Huda.

Sedangkan Guntur Ariyadi, Henry Njobi Elad, Agustiar Batubara dipercaya mengawal lini belakang.

Kondisi itu sedikit unggul dibandingkan PSBK. Laskar Peta akan kehilangan defender George Dakar Mitchel, yang masih bergelut cedera. Namun, pelath Nus Yadera sudah menyiapkan Fahmi sebagai pengganti George.

“Memang kami minus satu pemain belakang. Tapi, kami sudah atasi dengan menempatkan Fahmi sebagai pemain pelapis,” ucap Nusyadera usai uji 17 Mei, Jumat (17/2).

Minimnya recovery yang dijalani tim asuhan Nus Yadera juga menjadi peluang bagi Barito Putera untuk memenuhi ambisinya merebut tiga poin.

"Tapi, kami tekankan kepada pemain untuk tetap disiplin dan fokus pada pertandingan. Kami tidak ingin pulang dengan tangan kosong," tandas mantan pelatih Deltras Sidoarjo tersebut.

Nusyadera nampaknya sedikit khawatir stoper andalannya George D Mitchell yang masih cidera mempermudah ‘Nengge’-Sugeng Wahyudi membobol gawang kiper Muhammad Yuni.

"Makanya kita maksimalkan lini tengah agar bola tidak sampai masuk ke Fahmi Amirudin, Lombo, Rahmat, dan Ariyanto agar bola lebih sedikit mengalir ke daerah pertahanan kami yang dikawal Zainuri, Fendi, dan Safri sehingga tidak membahayakan kiper," ucap Nusyadera.

Prediksi Susunan Pemain

Prediksi Pemain

Barito Putera (4-4-2)

Kiper : Husain Mugni

Belakang : Agustiar Batubara, Henry Njobi Elad, Zahrul Huda, Guntur Ariadi.

Tengah : Septa Riyanto, Amirul Mukminin, Andre Joko, Sackie The Dou

Depan : Nengge Benvenue, Sugeng Wahyudi.

Pelatih : Salahudin

PSBK Blitar (3-5-2)

Kiper : Muhammad Yuni

Belakang : Fendi, Zainuri, Supri

Tengah : Fahmi Amirudin, Riyanto, Lombo, Fendi, Arianto

Depan : Alfred Ballah, Ferry Soma

Pelatih : Nusyadera

0 comments:

Post a Comment

 
Top